PPI Cup yang dilaksanakan pada hari Minggu, 2 November 2014 mengundang banyak peserta yang tertarik bertanding.
Selain bertujuan mempererat silahturahmi antar mahasiswa Indonesia di Taiwan, PPI CUP juga menjadi ajang kumpul-
kumpul bagi teman lama dan perkenalan dengan teman baru.
Di adakan di Chinese Culture University, PPI CUP mempertandingkan beberapa cabang olahraga seperti bulutangkis
ganda putra/i, ganda campuran, sepak bola, dan beberapa cabang lainnya. Tak sedikit teman-teman Perpita
antusias mendaftar juga tidak tanggung-tanggung berhasil menyabet beberapa juara.
Perpita mengucapkan selamat kepada :
1. Santoso Sharonny dan Geraldo Nicholas meraih juara 3 bulutangkis ganda putra
2. Wanda Callista Sandra dan Santoso Sharonny meraih juara 1 bulutangkis ganda campuran
3. YZU ISA meraih juara 1 basket
4. FCU ISA meraih juara 2 basket
5. Serta salah satu anggota Perpita, Johan Cheng yang dinobatkan sebagai MVP PPI CUP 2014
Selamat sekali lagi Perpita ucapkan kepada seluruh pemenang!
Salam Perpita,
Grow in Unity, Grow in Harmony